Pages

Senin, 16 Juli 2012

SITUS FORUM NVIDIA DI BOBOL HACKER

Aksi pembobolan sistem keamanan situs milik perusahaan ternama dunia masih terus berlanjut. Setelah sebelumnya terjadi pada Apple, Yahoo, LinkedIn, kini kejadian tersebut menimpa forum milik produsen hardware NVidia.

Dan, total lebih dari 400 ribu akun dalam forum tersebut pun terkuak berkat aksi hacker. Kejadian pembobolan tersebut terjadi sejak 14 Juli lalu. Hingga sekarang, pihak NVidia masih belum menjalankan forum tersebut seperti sedia kala.
Dalam halaman utama forum tersebut, NVidia pun mengatakan bahwa saat ini mereka tengah melakukan investigasi. Mereka pun meminta maaf kepada para penggunanya perihal lamanya investigasi yang mereka lakukan. Mereka pun mengatakan bahwa hal tersebut semata-mata mereka lakukan untuk mengembalikan sistem keamanan.
Dari situs ini, NVidia juga mengatakan bahwa para pengguna tidak perlu khawatir. Meskipun terdapat pencurian data, data-data tersebut bukanlah sebuah data yang rahasia.
Namun, sebagai imbas lain dari pembobolan ini, pihak NVidia juga menutup dua situs miliknya. Dua situs tersebut adalan NVidia Board Store dan NVidia Gear Store.
disadur dari www.beritateknologi.com

0 komentar :

Posting Komentar